Kamis, 10 Juni 2010

BANTUAN OBAMA UNTUK GAZA DIPERTANYAKAN


Amerika Serikat (AS) akan berusaha menekan Israel untuk memperlonggar blokade di Gaza. Meski demikian usaha AS itu dianggap masih retorika politik belaka.

Presiden AS Barack Obama akan menawarkan bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina. Tawaran ini akan disampaikan kepada Presiden Palestina Mahmoud Abbas hari Rabu (9/6) ini.

Pemberian bantuan kemanusiaan ini seperti menjadi cara bagi AS untuk mengatasi kemelut insiden penyerang Israel terhadap kapal berisi bantuan kemanusiaan ke Gaza, Senin 31 Mei lalu.

Menerima kunjungan dari Presiden Abbas di Gedung Putih, Obama dipastikan akan berusaha meyakinkan ketegangan yang terjadi di Gaza pekan lalu tidak akan mengganggu upaya perdamaian di Timur Tengah yang ditengahi oleh AS.

Namun Presiden kulit hitam pertama AS tersebut akan mengalami hambatan besar untuk memberikan sikap yang adil, usai insiden penyerangan pasukan komando Israel pekan lalu.

Obama dipastikan akan berusaha keras untuk meyakinkan Abbas jika AS akan menekan Israel untuk memperlonggar blokade di Gaza, agar bantuan kemanusian dapat bebas masuk. Kendati disaat bersamaan Presiden AS tersebut ingin menghindari ketegangan baru antara Washington dengan negara Yahudi itu.

Kunjungan Mahmoud Abbas ke AS berlangsung ditengah-tengah ketegangan dalam hubungan antara negeri paman sam tersebut dengan Israel, khususnya setelah serangan Israel yang menewaskan sekira 19 relawan internasional yang berada di konvoi kapal yang membawa bantuan kemanusiaan ke Gaza.


0 komentar:

Posting Komentar



 

hikmah Copyright © 2010 hikmah-fendyblog is Designed by Lasantha